Ganda putra Indonesia yang akan turun di turnamen ini berjumlah 4 pasangan.
Salah satunya adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berstatus unggulan teratas.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menyandang unggulan pertama setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo batal berpartisipasi karena Kevin positif Covid-19.
Baca Juga: Kronologi Kevin Sanjaya Positif Covid-19, Alami 3 Gejala hingga Jalani 3 Kali Tes Swab PCR
Pada babak pertama nanti, Ahsan/Hendra akan berjumpa dengan junior mereka sendiri, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan.
Di atas kertas, melihat dari sisi pengalaman, The Daddies masih diunggulkan atas Pramudya/Yeremia.
Apabila Ahsan/Hendra mampu memenangi laga pertama mereka itu, juara Asian Games 2014 itu bakal berpeluang untuk bertemu Lee Yong-dae/Kim Gi-jung asal Korea Selatan.
Baca Juga: Tertekan Akibat Positif Covid-19, Hasil Tes Kento Momota Ternyata Keliru?
Namun, Lee/Ki sendiri mesti menumbangkan lawan mereka di babak 32 besar yakni Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dari India.
Selain Ahsan/Hendra dan Pramudya/Yeremia, Indonesia masih memiliki 2 wakil ganda putra lainnya yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (unggulan ke-5) dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Source | : | BWF,TVRI |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |