SportFEAT.com - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, memulangkan pasangan tuan rumah lewat 2 gim langsung di babak kedua Yonex Thailand Open 2021.
Hasil tersebut didapat usai Praveen/Melati mengalahkan wakil tuan rumah Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran di babak kedua Yonex Thailand Open 2021.
Pertandingan yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Kamis (14/1/2021) itu dimenangkan Praveen/Melati dalam 2 gim saja.
Praveen/Melati menang atas Jomkoh/Supissara dengan skor 21-14, 22-20.
Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Pemain Jerman Ini Pahlawan Barcelona di Piala Super Spanyol
Jomkoh/Supissara merupakan wakil ganda campuran yang kemarin menyingkirkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Sementara itu, dengan menundukkan Jomkoh/Supissara, Praveen/Melati memastikan pasangan peringkat 4 dunia itu mengenggam tiket perempat final.
Praveen/Melati menjadi satu-satunya harapan tersisa dari Indonesia di sektor ganda campuran pada rangkaian Yonex Thailand Open 2021.
Di babak perempat final, Jumat (15/1/2021), mereka akan berjumpa dengan Mathias Cristiansen/Alexandra Boje.
Jalannya Pertandingan
Praveen/Melati memulai gim pertama dengan kertitinggalan dengan skor 6-4.
Ganda campuran Indonesia ini bisa menyamakan kedudukan menjadi 6-6 bahkan sempat membalikkan keadaan menjadi 6-9.
Jeda interval pertama didapat oleh pasangan Indonesia Praveen/Melati dengan skor 7-11.
Setelah jeda interval pertama pasangan Jomkoh/Supissara tertinggal jauh oleh pasangan Praveen/Melati dengan skor 12-16
Gim pertama pun berhasil dimenangkan oleh peraih juara All England 2020 dengan skor 21-14.
Baca Juga: Neymar Antarkan PSG Raih Piala Super Prancis, Mahkota Pertama untuk Mauricio Pochettino
Di awal gim kedua pasangan Praveen/Melati tertinggal 3-0 dari pasangan Thailand.
Pasangan Indonesia sempat kewalahan di awal-awal laga babak kedua.
Kejar-kejaran poin terjadi pada awal gim babak kedua Praven/Melati dapat menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Hingga akhirnya pasangan Jomkoh/Suppisara meraih interval kedua lebih dahulu dengan skor 11-9.
Setelah turun minum interval kedua, pasangan Praveen/Melati langsung tancap gas dan dapat menyakan kedudukan menjadi 12-12, bahkan 16-16.
Praveen/Melati akhirnya dapat menyamakan kedudukan menjadi 20-20 dan memaksa deuce.
Gim kedua yang ketat akhirnya dimenangkan oleh pasangan Praveen/Melati dengan skor 22-20.
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton,badmintonindoensia.org |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |