SportFEAT.com - PT. Liga Indonesia Baru pada hari Jumat (15/1/2021) baru saja mengadakan rapat dengan para wakil klub kontestan Liga 1 dan Liga 2.
Liga 1 Indonesia tak kunjung mendapat izin dari Polri, Polri beralasan karena pertandingan sepakbola akan mengundang keramaian di masa pandemi ini.
Rapat yang baru saja digelar ini akan memutuskan kemana kompetisi sepak bola ini berjalan.
Rapat yang dilakukan secara virtual ini memang belum menjadi keputusan final.
Namun, mayoritas peserta klub Liga 1 dan Liga 2 telah memberikan pendapat dan usulannya dalam rapat kemarin Jumat.
Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - Greysia Polii/Apriyani Rahayu Sukses Temani Praveen/Melati ke Final
Dilansir dari panditfootball, terdapat beberapa poin yang disetujui oleh para peserta klub Liga 1 Indonesia.
1. Mayoritas klub Liga 1 mengusulkan pembubaran Liga 1 musim 2020.
2. Mayoritas klub Liga 1 mengusulkan digelarnya Liga musim yang baru.
Dengan dilakukannya pembubaran Liga 1 musim 2020, maka diharapkan PSSI untuk membentuk Liga 1 musim 2021 dan direncanakan diselenggarakan pada bulan Maret sampai November 2021.
Source | : | BolaSport.com,pandit football,PSSI TV |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |