SportFEAT.COM - Franco Morbidelli cukup terkejut dengan fenomena aneh yang terjadi pada motor keluaran baru Yamaha dengan motor tunggangannya yang lebih lawas.
Keanehan itu terletak pada performa motor Yamaha YZR-M1 sepanjang MotoGP musim lalu.
Di MotoGP 2020 kemarin, Franco Morbidelli menjadi satu-satunya pembalap Yamaha yang pakai motor versi 2019 alias lebih lawas, dengan spec A.
Sementara rekan setimmya di Petronas Yamaha, Fabio Quartararo dan dua pembalap tim pabrikan Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, menggunakan YZR-M1 2020.
Baca Juga: Tak Sudi Dicap Penakut, Raja WSBK Berani Membelot ke MotoGP
Performa motor terbaru diharapkan lebih mengungguli versi sebelumnya.
Hal itupun teekihat di awal musim lalu, ketika Fabio Quartarao menggondol 2 gelar juara beruntun.
Selanjutnya, Yamaha juga menguasai seri kedua dengan menempatkan tiga pembalap yang dibekali M1 2020 naim podium.
Sedangkan taji Morbidelli saat itu masih belum terlihat.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |