Lee/Shin yang berhasil menang atas pasangan Indonesia di pertemuan sebelumnya ini kembali merepotkan Greysia/Apriyani.
Beberapa kali Greysia/Apriyani terlalu keras dalam pengembalian bola, skor sama kuat 8-8.
Rally panjang hingga 95 pukulan mewarnai gim pertama, Shin Sheun-chang akhirnya gagal mengembalikan bola dan tertinggal 10-8.
Namun Greysia/Apriyani berturut-turut melakukan kesalahan dan pasangan ganda putri Korea mampu menyamakan kedudukan 10-10
Jeda interval pertama pun berhasil direbut pasangan Lee/Shin dengan skor 11-10.
Baca Juga: BWF World Tour Finals - Perjuangan Berat Wakil Indonesia, Ditarget Bawa Pulang 2 Gelar!
Usai jeda interval pertama, Greysia/Apriyani tampil menekan dan membuat unggul 12-11.
Pasangan Indonesia melancarkan smes keras dan akhirnya mampu menjebol pertahanan Lee/Shin, ganda putri Indonesia unggul 16-13.
Shin Seung-chan pada gim pertama kembali melakukan kesalahan, pukulannya tersangkut di net dan tertinggal 18-15 dari pasangan Indonesia.
Pengembalian bola Lee So-hee sempat terkena net, pasangan Korea Selatan dapat memperkecil ketertinggalan dengan skor 18-17.
Greysia/Apriyani mampu bermain lebih tenang dan mampu merebut gim pertama dengan 21-17.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |