SportFEAT.com – Pelatih anyar Chelsea, Thomas Tuchel mengincar salah satu pemain Bayern Muenchen.
Thomas Tuchel baru saja mengambil setir kepemimpinan yang ditinggalkan Frank Lampard.
Mantan bos the Blues itu telah belanja banyak pemain dan menghabiskan banyak uang.
Namun hasilnya tak seimbang, Chelsea justru menelan banyak hasil buruk.
Tuchel akan mewarisi skuad bertabur bintang ini dan para pemain diharapkan siap bersaing untuk merebutkan tempat di tim utama.
Baca Juga: Liga Inggris - Pernyataan Resmi Pemilik Chelsea usai Depak Frank Lampard dari Kursi Pelatih
Pelatih asal Jerman ingin mengamati performa anak asuhnya hingga akhirnya dapat menilai siapa saja yang harus dibeli maupun pergi dari Chelsea.
Thomas Tuchel baru saja menjalani laga debutnya melatih Chelsea imbang dengan Wolves.
Mantan pelatih PSG ini tidak memiliki rencana untuk belanja di bursa transfer musim dingin ini.
Namun dia mengincar bek andalan Bayern Muenchen David Alaba untuk bursa transfer musim panas.
Namun Chelsea harus bersaing dengan Real Madrid dan Liverpool adalah dua tim yang diperkirakan serius untuk mendapatkan servis dari pemain Austria itu.
Pelatih asal Jerman itu telah cukup puas mewarisi skuad peninggalan Lampard.
Baca Juga: Liga Inggris - 3 Fakta Tottenham vs Liverpool, The Reds Nyekor Perdana Hingga Rekor Buruk Mourinho
"Tidak, tidak ada celah yang harus diisi tetapi sulit bagi saya untuk menilai sekarang," ujar Tuchel dilansir SportFEAT.com dari mirror.co.uk
"Saya sangat senang dengan apa yang saya lihat sejauh ini.
Namun pemain muda Chelsea nampaknya akan menjadi korban Tuchel.
Dilansir dari Daily Mail, pemain muda Billy Gilmour akan pergi dengan status pinjaman pada bursa transfer musim dingin ini.
Gelandang itu muncul musim lalu dan menarik perhatian dalam kemenangan di Piala FA atas Liverpool musim lalu.
Gilmour tak mendapatkan menit bermain yang cukup, dan ia harus mencari jalan keluar sementara.
Ia dipinjamkan agar dapat meningkatkan kemampuan dan performa sebagai andalan Chelsea nantinya.
View this post on Instagram
Source | : | daily mail,Mirror Football |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |