Direktur Teknik PSSI, Indra Sajfri membeberkan alasan mengapa memanggil tujuh pemain skuad Garuda Nusantara untuk TC SEA Games 2021.
Indra menjelaskan bahwa pemanggilan ketujuh pemain itu untuk memberi kesempatan bermain di level yang lebih tinggi.
Baca Juga: Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Siap Hengkang ke Korea Selatan, Susul Asnawi?
"Kami ingin memberikan kepada mereka kesempatan untuk bisa bersaing di timnas yang levelnya lebih tinggi," kata Indra.
"Dan mereka juga bisa menambah pengalaman," tambahnya, seperti dikutip SportFeat.com dari lamab BolaSport.com.
Eks pelatih timnas U-22 Indonesia itu juga menegaskan bahwa tak menutup kemungkinan 7 pemain muda yang dipanggi menjadi bagian skuad untuk SEA Games 2021.
"Kalau kualitasnya mereka memang bagus dan dibutuhkan tim, kenapa tidak," ungkap Indra Sjafri.
"Semua pemain memiliki peluang yang sama untuk tampil di SEA Games 2021," ucapnya melanjutkan.
Indra Sajfri pun Indra Sjafri berharap agar Bagas Kaffa dan kawan-kawan juga bisa segera beradaptasi di TC mendatang.
"Mereka harus cepat bisa beradaptasi dan harus siap bersaing," tutup pelatih asal Sumatera Barat ini.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |