Juara China Open 2018 itu mengatakan bahwa Marcus/Kevin adalah kombinasi ganda putra yang sangat menyulitkan lawan.
"Kevin dan Marcus telah membawa permainan ganda putra ke level baru yang lebih tinggi. Cara mereka bermain sangat sulit untuk dihadapi dan mereka sangat cepat sekali," ungkap Kim Astrup.
Menurut Kim, setidaknya ada 3 alasan yang membuat Marcus/Kevin kerap membuat lawannya frustrasi dengan pola permainan cepat mereka.
Baca Juga: Ganda Putra Terbaik Malaysia Gagal Ketemu Marcus/Kevin di All England Open 2021
Kecepatan Kevin di depan net dalam mencegat pukulan, lalu gebukan Marcus di belakang, serta mental pemenang yang tertanam dalam diri mereka di setiap pertandingan, menjadi sumber kekuatan utama duet Minions.
"Kevin sangat komplit sekali di depan dan Marcus sangat kuat di belakang. Mereka adalah kombinasi ganda putra yang sangat lapar (juara) dan selalu ingin menang," ucap Kim.
Kim tidak memungkiri bahwa kehadiran Kevin yang selalu sukses menjadi playmaker bagi Marcus menjadi modal utama pasangan peraih medali emas Asian Games 2018 itu.
Baca Juga: Leo/Daniel Ungkap Alasan Tak Lagi Main Rangkap di Ganda Campuran
"Kevin adalah salah satu dari pemain terbaik yang kita lihat selama ini di ganda putra," ucap Kim.
"Dia punya mental bermain yang bagus dan dia seperti anak ajaib yang tidak semua orang bisa menirunya. Dia sangat cepat dan bakatnya sangat luar biasa," imbuh Kim.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |