SportFEAT.com - Mantan pembalap MotoGP sekaligus bos tim Aprilia, Fausto Gresini meninggal dunia setelah berjuang melawan Covid-19.
Fausto Gresini tutup usia pada Selasa (23/2/2021) setelah 2 bulan terakhir berpacu melawan infeksi Covid-19.
Mantan pembalap MotoGP era 1980an itu sebelumnya telah dikabarkan beberapa kali dalam kondisi kritis sejak pada pertama kali terinfeksi pada Desember 2020.
Fausto Gresini berjuang melawan Covid-19 dengan alat bantuan pernapasan, namun akhirnya ia harus menyerah.
Gresini meninggal dunia di usianya yang ke-60 tahun.
Awalnya, gejala yang dirasakan Gresini seperti flu biasa.
Dia kemudia di bawa ke rumah sakit Santa Maria della Scaletta di Imola pada 27 Desember 2020.
Namun keadaannya semakin memburuk hingga dipindahkan ke rumah sakit Maggiore Carlo Alberto Pizzardi di Bologna.
Sejak itu, Fausto Gresini dirawat di ICU bahkan sempat dalam keadaan koma karena kondisi kesehatannya benar-benar semakin melemah.
Sebelum kabar ini resmi dirilis media, sempat beredar kabar burung tentang meninggalnya Gresini pada Senin (22/2/2021) malam waktu setempat, dan sempat dibantah tim Aprilia.
Bahkan putra Fausto Gresini, Lorenzo Gresini juga sempat membantah rumor itu.
Baca Juga: Bucin Level Dewa, Adik Tiri Valentino Rossi Ingin Hidup Selamanya bareng Sang Kekasih
Namun kini rumor tersebut benar-benar menjadi fakta.
"Kabar yang tidak pernah ingin kami sampaikan kepada kalian semua. Setelah hampir 2 bulan berjuang melawan Covid-19, Fausto Gresini telah meninggal dunia, di usianya ke-60," tulis pernyataan tim Aprilia.
"Seorang anggota keluarga MotoGP yang sangat dicintai telah meninggalkan kami."
"Fausto Gresini adalah rekan bagi semua kalangan, teman yang akan sangat dirindukan. Rest in peace Fausto."
Baca Juga: Quartararo Bertitah, Sebut Anak Didik Valentino Rossi Hanya Cari Jalan Aman
Dalam karier balapnya, Fausto Gresini pernah memenangi juara dunia kelas 125cc pada 1985 dan 1987.
Pada 1997, Fausto Gresini mendirikan timnya dan sukses memenangkan gelar Moto2 melalui Toni Elias pada 2010.
Source | : | motosangp.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |