SportFEAT.COM - Pembalap tim Ducati Corse, Jack Miller, menilai Franco Morbidelli merupakan calon kuat juara dunia MotoGP 2021.
Jack Miller bakal menjalani musim ketiga mentas di kelas utama tepatnya pada gelaran MotoGP 2021.
Pembalap asal Australia itu bakal memperkuat tim Ducati Corse setelah musim lalu tampil cukup apik bersama Pramac Racing.
Baca Juga: Ternyata Bukan Marc Marquez yang Nongol di Video Peluncuran Motor Anyar Repsol Honda
Jack Miller nantinya akan kembali bekerja sama bareng Francesca Bagnaia yang kebetulan juga dipromosikan ke tim utama Ducati.
Jelang bergulirnya MotoGP 2021, rider berusia 26 tahun itu mempunyai beberapa nama yang berpotensi menjadi juara dunia.
Namun jika ditanya soal pembalap yang paling menyulitkannya, Miller dengan mantap menyebut nama Franco Morbidelli.
Suksesor Casey Stoner itu menilai Morbidelli merupakan salah satu rider paling konsisten sejak pertengahan musim lalu kendati hanya keluar sebagai runner-up.
Seperti yang diketahui, pembalap Petronas Yamaha SRT itu duduk di belakang Joan Mir yang keluar sebagai juara dunia MotoGP 2020.
Selain Morbidelli dan Mir, Jack Miller juga tak melupakan duet anyar Yamaha, Maverick Vinales dan Fabio Quartararo.
"Tak ada yang mengira Joan (Mir) akan merebut gelar tahun lalu. Ia bekerja dengan sangat baik," kata Miller, dilansir dari laman GPOne.
"Namun, melihat akhir musim lalu, saya rasa rival terbesar saya adalah Franky (Morbidelli), walau ada keraguan karena ia tak dapat motor baru.
Baca Juga: Punya Banyak Modal, Valentino Rossi Belum Kepikiran Jadi Manajer Tim di MotoGP 2021
Pada balapan MotoGP 2021 mendatang, Morbidelli menjadi satu-satunya pembalap Yamaha yang dibekali motor spek A.
"Saya rasa ini aneh. Namun, saya juga tak meremehkan Fabio dan Maverick. Ada banyak rider yang kompetitif," ujar Miller.
Terlepas dari itu, Jack Miller mengakui bahwa dirinya terus berusaha keras agar bisa membalas kepercayaan yang diberikan Ducati Corse.
"Ada banyak hal yang harus saya lakukan. Saya sudah bekerja dengan para insinyur Ducati selama tiga tahun. Mereka tahu apa yang saya butuhkan," ucap Miller.
Mantan pembalap Pramac Racing itu pun telah menambah porsi latihan fisik selama liburan musim dingin lalu.
Tak hanya itu, Miller juga terus memperbaiki mental bertandingnya karena kerap tampil tak konsisten dalam beberapa tahun terakhir.
Baca Juga: Pol Espargaro Ingin Patahkan Kutukan Menahun Marc Marquez di Honda
"Kami akan terus melakukan pengembangan. Saya sendiri akan memperbaiki mental dan fisik selama musim dingin," kata Miller.
"Selama beberapa tahun ini, saya cepat tapi tak konsisten. Saya harus sekompetitif dulu seperti saat di Moto3. Tahun lalu saya sudah mulai mengusahakannya," pungkas dia.
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |