SportFEAT.com - Pramac Ducati akhirnya meluncurkan tim MotoGP 2021, kombinasi Johann Zarco dan Jorge Martin sangat membuat tim satelit itu menyambut musim ini dengan percaya diri.
Tim Pramac Ducati akhirnya meluncurkan tim MotoGP mereka untuk musim ini sekaligus memperkenalkan dua pembalap anyar mereka.
Di MotoGP 2021, Pramac Ducati akan diperkuat dengan 2 pembalap pendatang baru.
Satu pembalap adalah Johann Zarco yang ditarik dari Esponsorama Racing.
Baca Juga: Aberto Puig: Marc Marquez Masih Bisa Gacor Lagi di MotoGP Asalkan...
Sedangkan satu lagi merupakan pembalap rookie alias debutan Jorge Martin.
Kedua pembalap itu menggantikan slot milik Jack Miller dan Francesco Bagnaia yang kini sudah naik dipromosikan ke tim pabrikan Ducati.
Kehadiran Johann Zarco dan Jorge Martion sebagai 2 pembalap yang benar-benar baru di Pramac Ducati ini menjadi pertama kalinya sejak 2013 silam.
Kombinasi keduanya membuat Pramac sangat optimistis menatap MotoGP 2021.
"Ini benar-benar menjadi musim yang sangat penting bagi kami, ini merupkan musim ke-20 bagi Pramac Racing di MotoGP," ujar Paolo Campinoti, perwakilan tim Pramac, dikutip Sportfeat.com dari Autosport.
Baca Juga: Jelang Debut di MotoGP 2021, Luca Marini Bongkar Kelebihan Ducati Ketimbang Pabrikan Lain
"Musim 2020 lalu kami sudah sukses besar dengan mengirim Pecco (Bagnaia) dan Jack ke tim pabrikan Ducati."
"Dan kini di saat yang bersamaan kami menyambut kedatangan Jorge Martin dan Johann Zarco sebagai anggota baru keluarga tim kami," ucap Campinoti.
Paolo Campinoti yakin kehadieran Johann Zarco dan Jorge Martin akan sangat membawa pengaruh positif bagi tim.
Baca Juga: Ini Alasan Kevin Sanjaya Tak Ikut Divaksin Gelombang Pertama PBSI
Kombinasi keduanya akan menjadi kombinasi yang kuat.
Zarco dinilai sudah sangat berpengalaman dengan sebelumnya juga pernah memperkuat tim KTM.
Sedangkan Jorge Martion, juara dunia Moto3 2018 itu dinilai bisa memberika kejutan musim ini.
"Martin adalah pembalap debutan yang luar biasa, sedangkan Zarco dia punya banyak sekali pengalaman," ungkap Campinoti.
"Kehadiran mereka akan memberikan hasil sempurna sebagai energi muda dan sarat pengalaman."
"Saya yakin musim ini akan menjadi musim yang luar biasa," katanya.
Di musim lalu, Pramac menikmati kesuksean mereka dengan capaian 5 podium yang didapat dari Jack Miller dan Pecco Bagnaia, yang juga mengantarkan tim Ducati mendapat juara dunia konstruktor.
Dengan diluncurkannya tim Pramac Ducati, maka kini hanya tersisa 3 tim lainnya di MotoGP 2021 yang belum memperkenalkan susunan pembalapa mereka secara resmi.
Ketiga tim itu ialah Petronas Yamah SRT, Suzuki Ecstar dan Aprilia.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Autosport |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |