"Conor menginginkan trilogi, dan aku juga," ucap Poirier dilansir SportFEAT.com dari mmajunkie.
“Jika mereka ingin melakukannya, ayo lakukan,” tantang The Diamond.
Meski menelan kekalahan di UFC 257, McGregor tetap menjadi salah satu bintang terbesar dalam arena tarung oktagon.
Pertarungan trilogi merupakan pertarungan yang sangat menguntungkan, dan karena itu penting untuk memenuhi persyaratan yang disetujui oleh semua pihak.
Baca Juga: Petarung Legendaris Ejek Conor McGregor Cupu Gegara Satu Perkara Ini
Poirier berkata dia bersabar, dan berencana mengadakan trilogi pada bulan Juni atau Juli 2021.
Menurutnya, UFC harus mengatur situasi agar para penonton dapat hadir meskipun terbatas untuk memaksimalkan pendapatan.
Trilogi ini akan menghasilkan pundi-pundi uang bagi pemenangnya, oleh sebab itu Poirier memberi syarat yakni perencanaan yang matang untuk menggelar pertarungan.
Source | : | mmajunkie.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |