Pit Beirer menilai Marquez akan kesulitan saat kembali mengaspal di lintasan balap karena cedera panjang yang menimpanya.
"Sangat menyedihkan bagi olahraga ini karena Marc mengalami cedera serius. Hingga insiden di Jerez, dia masih menjadi pembalap terbaik di MotoGP,” kata Beirer seperti dilansir dari Speedweek.
Baca Juga: Bos Petronas Yamaha SRT Merinding saat Pertama Kali Ngobrol bareng Valentino Rossi
“Jika kami senang dengan hasil yang didapatkan pada 2020, beberapa di antaranya memungkinkan karena ketidakhadiran Marc di lintasan.
"Rasanya itu juga berdampak pada munculnya sembilan pemenang berbeda sepanjang musim," ungkapnya melanjutkan.
"Jadi, akan menarik bagi semua orang untuk melihat di mana sebenarnya mereka berada ketika Marc kembali ke trek.”
Meski demikian, pria asal Jerman itu menyebut Marc Marquez masih menjadi role model bagi pembalap-pembalap muda.
Tak berlebihan jika Beirer menyebut kehadiran kakak kandung Alex Marquez di lintasan sangat dirindukan para pesaingnya.
"Saya pikir semua orang yang ada di paddock ingin Marc kembali secepatnya. Bukan karena kami ingin bersaing dengannya, tapi karena dia bagian dari kami,” ujar Beirer.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |