SportFEAT.COM - Bos Petronas Yamaha SRT Razlan Razali, mengungkapkan fakta menarik di balik perekrutan Valentino Rossi untuk MotoGP 2021.
Valentino Rossi bakal menjalani musim ke-21 tampil di MotoGP sejak pertama kali debut pada 2000 lalu.
Lebih dari dua dekade mentas di kelas utama, pembalap berjuluk The Doctor tujuh kali menjadi juara dunia.
Valentino Rossi juga diketahui telah tiga kali berganti kostum tim pabrikan, yakni Yamaha, Honda dan Ducati.
Akan tetapi, pengalaman berbeda akan dilakoni rider berusia 42 tahun itu di MotoGP 2021 mendatang.
Untuk pertama kalinya, Valentino Rossi membela tim satelit yakni Petronas Yamaha SRT.
Rossi hijrah ke Petronas Yamaha SRT setelah didepak dari kursi utama pembalap di tim pabrikan Iwata.
Posisinya di tim utama Yamaha sendiri akan diisi oleh rider muda asal Prancis Fabio Quartararo.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |