Rencana uji coba timnas U-22 Indonesia vs Tira Persikabo di Stadion Madya pada Rabu (3/3/2021) pukul 19.00 WIB itu pun batal total.
Bahkan di jadwal selanjutnya, laga uji coba melawan Bali United pada Jumat (5/3/201) kemungkinan besar juga batal digelar.
Pihak Bali United dikabarkan sudah memutuskan tidak akan terbang ke Jakarta akibat izin yang belum jelas.
Baca Juga: Kevin McDonald, Gelandang Andalan Rival Sekota Chelsea yang Main Hanya dengan Satu Ginjal
Kelalaian panitia ini jelas menjadi kesalahan dari pihak PSSI.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong sendiri tak memungkiri bahwa ia kesal dengan pembatalan laga uji coba ini.
Pelatih asal Korea Selatan itu memang bersikap tenang dan kalem menghadapi pertanyaan media.
Baca Juga: Terungkap! Coach Naga Api Bocorkan Pasangan Ganda Putra yang Jadi Suksesor Marcus/Kevin
Namun, kalimat Shin Tae-yong seakan menjadi tamparan keras bagi keseriusan PSSI dalam mempersiapkan laga uji coba untuk timnas U-22 yang diproyeksikan ke SEA Games 2021 di Vietnam.
Apalagi, dengan dibatalkannya uji coba ini, roadmap program Shin Tae-yong tentu sedikit amburadul.
"Saya harap ini hanya ditunda," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
"Tim ini (kan) butuh uji coba. Apalagi target PSSI merebut medali emas SEA Games 2021 di Vietnam," tandasnya.
Source | : | Instagram,BolaSport.com,PSSI.org |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |