SportFEAT.com - Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, mengurungkan niatnya untuk memakai nomor start 1 di ajang MotoGP 2021.
Keputusan itu bisa terlihat dari rangkaian tes pramusim MotoGP 2021 kemarin.
Tes pramusim MotoGP 2021 digelar di Sirkuit Losail, Qatar.
Di tes itu, dapat terlihat Joan Mir menunggangi motor Suzuki GSX-RR miliknya dengan nomor start 36, yang merupakan nomor start lamanya.
Baca Juga: Valentino Rossi Makin Ngeri Lihat Kecepatan Franco Morbidelli
Sebelumnya, di akhir musim lalu, Joan Mir pernah mneyatakan bahwa ia akan mempertimbangkan penggunaan nomor start 1 seiring dengan keberhasilannya jadi juara dunia MotoGP.
Pembalap asal Spanyol itu terlihat tidak terlalu menggubris soal mitos nomor start 1 angka paling angker di MotoGP.
Namun, dengan keputusannya saat ini, pertanyaan pun muncul apakah Mir sebnarnya terlalu takut untuk menggunakan nomor start 1?
Jawabannya adalah tidak.
Dalam wawancara bersam GPOne, keputusan untuk mempertahankan nomor 36 dan tidak memakai nomor start 1 diambil Mir karena ia merasa perjuangannya belum tuntas.
Adanya Valentino Rossi yang masih berada di grid membuat Mir masih sungkan jika mau jemawa pakai nomor start 1.
Baca Juga: Alami Banyak Masalah, Fabio Quartararo Tersesat dalam Debutnya Bersama Tim Pabrikan Yamaha
Sebagaimana diketahui, Rossi adalah pembalap tertua di grid sekaligus peraih 9 gelar juara dunia.
"Suatu hari saya sangat berharap bisa menggunakan nomor satu, tetapi sekarang bukan waktunya," ujar Mir.
"Saya masih 23 tahun dan saya pikir ini bukan waktu yang tepat."
"Jika suatu hari saya bisa memenangi berbagai gelar seperti Marc Marquez atau Valentino Rossi, 8 atau 9 kali, jika itu mungkin saya akan mengambilnya," jelas Mir.
Bagi Mir, menggunakan nomor start 1 bukan pilihan terbaiknya saat ini. Ia memilih mempertahankan nomor 36 karena punya alasan khusus.
"Nomor 36 mewakili kerja keras, sedangkan nomor satu mewakili keangkuhan," kata Mir memaparkan.
"Saya ingin terus menang dan berjuang, itulah karakter saya. Saya tidak ingin bersantai atau menyerah," tandasnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |