SportFEAT.com – Rekan Valentino Rossi merasa ketar-ketir usai motor lawasnya mulai kalah bersaing di sesi pramusim MotoGP 2021.
Sesi pramusim MotoGP 2021 yang digelar di sirkuit Losail, Qatar kembali di mulai pada (10/3/2021).
Franco Morbidelli meraih hasil yang kurang bagus dalam hari ketiga pramusim.
Rekan Valentino Rossi ini hanya mampu finish di peringkat kesebelas dengan selisih 1,1 detik dari Jack Miller yang berada di posisi pertama.
Menurutnya, Yamaha memiliki banyak masalah di hari ketiga sesi pramusim.
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Senang Bukan Kepalang Dapat Pembaruan Motor Yamaha
“Kami memiliki lebih banyak masalah daripada dua hari terakhir. Kami tidak memiliki kecepatan balapan dan kami juga tidak mampu mengejar satu lap," ujar Morbidelli dilansir SportFEAT.com dari speedweek.com
"Saya tidak melakukan time attack."
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |