SportFEAT.com - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani akan debut di Orleans Masters 2021 pada pekan depan.
Putri Kusuma Wardani atau akrab disapa Putri KW akhirnya bakal melakoni debutnya di ajang BWF World Tour.
Tahun ini, Putri KW resmi mentas dari level juniot ke senior.
Pemain yang digadang-gadang menjadi tunggal putri masa depan Indonesia itu akan terjun ke turnamen BWF World Tour Super 100, Orleans Masters 2021, 23-28 Maret 2021.
Kabar Putri KW akan debut di Orleans Masters 2021 dilaporkan oleh Kabid Hubungan Luar Negeri PBSi, Bambang Rudiyanto, melalui cuitan di akun twiter miliknya.
"Breaking! Putri KW akan memulai debutnya di Orleans Masters 2021," tulis pria yang akrab disapa Koh Rudy itu.
BWF sendiri masih belum merilis data terbaru dari Main & Qualifying pemain di Orleans Masters 2021.
Kemungkinan, Putri KW akan lebih dulu berjuang melalui babak kualifikasi.
Kendati turnamen berlevel Super 100, beberapa nama tunggal putri calon rival putri KW yang terjun di sana patut diwaspadai.
Sebab, akan musuh bebuyutan Putri KW sejak di level junior, Phittayaporn Chaiwan asal Thailand.
Baca Juga: Media Malaysia Soroti Kasus Tim Indonesia yang Dipaksa Mundur dari All England Open 2021
Thailand pun rencananya juga mengirim beberapa tunggal putri top mereka yang akan berstatus unggulan di sana.
Diantaranya seperti Pornpawee Chochuwong dan Busanan Ongbamrungpan yang saat ini masih berlaga di All England Open 2021.
Kabar debutnya Putri KW di Orleans Masters 2021 menjadi angin sgera di tengah hiruk pikuk permasalahan kasus tim Indonesia dipaksa mundur dari All England Open 2021.
Terlebih, kehadiran Putri KW sudah banyak ditunggu.
Sebelumnya, pemain yang turut mengantarkan tim Indonesia meraih Piala Suhandinata 2019 itu direncanakan debut di Swiss Open 2021, namun akhirnya batal.
Putri KW masih berusia 18 tahun dan ia menjadi salah satu pahlawan tim Indonesia yang sukses membawa pulang Piala Suhandinata 2019 (Kejuaraan Beregu Campuran Junior) yang diadakan di Kazan, Rusia.
Tak cuma itu, potensi Putri KW sebagai aset tunggal putri Indonesia semakin terlihat tatkala ia mampu mengalahkan 3 seniornya sekaligus di PBSI Home Tournamnet, yakni Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani serta Ruselli Hartawan.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Twitter,BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |