"Mau main yang tenang, terutama harus pegang bola depannya. Kami tidak takut, walau mereka kadang merepotkan tim Indonesia," kata Reza.
"Kami mau coba melawan. Nothing to lose dan berusaha main maksimal," tambahnya.
Demikian pula tantangan yang akan dihadapi Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Mereka juga menjadi satu-satunya harapan di ganda campuran bagi Indonesia. Tetapi ujian berat menanti karena lawan yang akan dihadapi hari ini adalah unggulan ketujuh asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Baca Juga: Tak Mau Blunder Seperti All England Open 2021, BWF Pastikan India Open 2021 Lebih Aman
Duet ganda campuran Denmark itu juga tak jarang memakai trik-trik psikologis, salah satunya mendelay pertandingan.
Perebutan tiket final terlihat berat bagi 2 wakil Indonesia hari ini, namun peluang tetap ada selagi mereka berjuang semaksimal mungkin.
Babak semifinal Orlans Masters 2021 dimulai pukul 17.00 WIB, wakil Indonesia mulai main di sekitar pukul 19.00 WIB.
Berikut link live streaming Orleans Masters 2021 yang bisa disaksikan secara mudah dan gratis.
Link Live Streaming Orleans Masters 2021 (1)
Link Live Streaming Orleans Masters 2021 (2)
Catatan: Link live streaming Orleans Masters 2021 di atas hanya bersifat sebagai informasi untuk pembaca. SportFEAT.com tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran
Source | : | Djarum Badminton,FF Badminton |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |