SportFEAT.COM - Pebulu tangkis muda Malaysia, Ng Tze Yong, mempunyai impian memenangi All England Open seperti yang dilakukan Lee Zii Jia.
Dunia bulu tangkis Malaysia mulai bergeliat lagi berkat pencapaian apik beberapa pemainnya.
Diawali dengan kemenangan ganda putri Pearly Tan/Muralitharan Thinaah di Swiss Open 2021.
Pasangan muda Negeri Jiran itu menjadi juara setelah mengalahkan duet kakak-beradik asal Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.
Baca Juga: Fajar Alfian Girang Bisa Ambil Bagian dalam Tradisi Munggahan di Ramadhan Tahun Ini, Apa Itu?
Dua pekan berselang giliran tunggal putra terbaik Malaysia Lee Zii Jia yang membuat kejutan.
Pebulu tangkis 23 tahun itu berhasil menjadi yang terbaik dalam ajang All England Open 2021.
Keberhasilan Lee Zii Jia di Tanah Britania semakin mengejutkan lantaran mengalahkan dua pemain terbaik di dunia, Kento Momota dan Viktor Axelsen.
Lee Zii Jia menumbangkan Momota yang menjadi unggulan pertama di babak perempat final All England Open 2021.
Sementara Axelsen yang merupakan unggulan kedua sekaligus juara bertahan dibungkam di partai puncak.
Keberhasilan Lee Zii Jia di All England Open 2021 ternyata membuat salah satu pemain muda Negeri Jiran, Ng Tze Yong termotivasi.
Baca Juga: Rionny Mainaky Sematkan Harapan Besar Pada Hafiz/Gloria di India Open 2021
Pemain ranking 106 dunia itu mengakui gap antara dirinya dengan Lee Zii Jia masih sangat jauh.
“Untuk saat ini, saya harus terus bekerja keras dalam latihan untuk lebih meningkatkan performa saya," tutur Ng Tze Yong.
"Jarak antara saya masih lebar dibandingkan dengan Zii Jia," tambahnya, seperti dikutip SportFeat.com dari Berita Harian.
Meski begitu, pemain berusia 20 tahun itu berharap bisa mengikuti kesuksesan Lee Zii Jia di ajang All England Open.
“Namun, sebagai pemain saya juga bercita-cita menjadi juara turnamen besar seperti All England suatu saat nanti,” ungkap dia lagi.
Terlepas dari itu, Ng Tze Yong dianggap sebagai bintang masa depan di sektor tunggal putra Malaysia.
Hal itu tak terlepas dari keberhasilan Ng Tze Yong merengkuh trofi di turnamen Polandia Open 2021 akhir bulan lalu.
Di babak final, Ng Tze Yong menumbangkan wakil Spanyol, Pablo Abian dua gim langsung, 21-19, 21-11.
Disinggung mengenai kemenangannya tersebut, Ng Tze Yong girang.
Baca Juga: Hafiz/Gloria Dapat Saingan Sengit di India Open 2021 demi Tiket Olimpiade Tokyo 2020
Terlebih, itu merupakan trofi perdana sejak absen kurang lebih setahun gegara pandemi Covid-19.
"Menurut saya performa saya sepanjang turnamen bagus mengingat saya sudah lama tidak bermain di turnamen internasional (karena pandemi COVID-19)," tutur Ng Tze Yong.
"Sebelum turnamen saya sedikit khawatir dengan penampilan saya. Pokoknya saya senang karena semua kerja keras saya terbayar dengan kesuksesan ini.
"Ini baru permulaan buat saya, semua kelemahan saya akan perbaiki untuk persiapan turnamen selanjutnya nanti," tutupnya.
Source | : | Berita Harian |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |