SportFEAT.com – Nasib Lionel Messi di Barcelona dipertanyakan usai panen rekor hingga mempersembahkan gelar Copa del Rey.
Lionel Messi mampu tampil menjadi pahlawan Barcelona dalam laga final Copa del Rey melawan Athletic Bilbao pada (18/4/2021).
Barcelona mampu melibas Athletic Bilbao dengan skor 4-0 dalam laga yang digelar di Stadion Olimpiade Sevilla.
Gol Barcelona berhasil dicetak oleh Antoine Griezmann (60') dan Frenkie de Jong (63').
Sementara Messi mampu menyumbang dua gol (68' dan 72') untuk mengantarkan Barcelona meraih gelar perdana musim ini.
Tak hanya itu, La Pulga setidaknya mampu memanen tiga rekor dalam laga final Copa del Rey dinihari tadi.
Baca Juga: Tinggal Selangkah Lagi, Joan Laporta Pastikan Lionel Messi Menua Bersama Barcelona
1. Korban Favorit Messi
Partai final Copa del Rey melawan Bilbao kali ini adalah yang keempat pada era Messi.
Sebelumnya, Messi dkk telah bertemu dengan Los Leones pada partai final Copa del Rey pada musim 2008-2009, 2011-2012, 2014-2015.
Barcelona selalu berhasil mengalahkan sang lawan dan keluar sebagai jawara.
Sementara itu, Messi tercatat sebagai pemain yang selalu mencetak gol dari tiga final tersebut (empat gol).
Bilbao menjadi korban favorit Messi dengan koleksi enam gol dari empat partai final kontra Los Leones di Copa del Rey.
2. Pemain Tersubur di final Copa del Rey
Dilansir dari Opta Jose, Messi menambah rekor golnya menjadi sembilan gol dari 10 kali penampilan final Copa del Rey selama berkarier di Barcelona.
Kapten Barcelona itu menjadi pemain dengan jumlah gol terbanyak di partai final dalam sejarah kompetisi sepakbola Spanyol itu.
Baca Juga: Idolakan Lionel Messi, Real Madrid Tikung Barcelona Dapatkan Pewaris Cristiano Ronaldo
3. Lewati Rekor Gerd Mueller
Lionel Messi kini tercatat sudah mencetak 31 gol untuk Barcelona di semua kompetisi musim ini.
Catatan itu membuat Messi telah mencetak lebih dari 30 gol selama 13 musim secara beruntun.
Pemain Argentina ini melewati rekor legenda sepak bola asal Jerman, Gerd Mueller. Sebelumnya, Mueller memiliki rekor dengan mencetak 30 gol di level klub selama 12 musim berturut-turut.
Kini, Messi menjadi pemain pertama di dunia yang dapat mencatatkan rekor tersebut.
Berhasil panen rekor dan mempersembahkan gelar Copa del Rey, kini nasib masa depan Lionel Messi di Barcelona kembali dipertanyakan.
Dengan berbagai catatan positif Messi di final Copa del Rey, menunjukkan La Pulga bahagia bersama Barcelona.
Presiden Barcelona, Joan Laporta, merasa optimis Messi akan bertahan di Camp Nou.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Real Madrid vs Barcelona, Lionel Messi Mandul 3 Tahun hingga Benzema Pecah Telur
“Messi sudah begitu terikat dengan klub ini," ujar Laporta dilansir SportFEAT.com dari Marca.
"Saya yakin Messi akan bertahan dan kami akan melakukan apa pun untuk membuatnya tetap berada di klub ini."
Sementara itu, pelatih Barcelona Ronald Koeman sangat berharap Messi tetap tinggal di Barcelona.
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi (dengan masa depannya)," ucap Koeman
"Mudah-mudahan ini bukan (final) terakhirnya. Semua orang ingin dia tinggal.”
View this post on Instagram
Source | : | Twitter,Opta Jose,Marca |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |