SportFEAT.com - India Open 2021 resmi ditunda, turnamen itu dibatalkan bergulir pada Mei 2021 akibat naiknya kasus Covid-19 di India, nasib Hafiz/Gloria makin di ujung tanduk.
Kabar mengejutkan dari bulu tangkis, turnamen India Open 2021 telah resmi ditunda.
India Open 2021 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 500 itu batal bergulir pada 11-16 Mei 2021 mendatang.
India Open 2021 ditunda sementara waktu sampai waktu yang belum ditentukan.
Baca Juga: Gagal di Kejuaraan Dunia 2019, Marcus/Kevin Ditarget Yonex Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020
Dikutip Sportfeat dari Badmintalk, alasan India Open 2021 ditunda akibat naiknya kasus positif Covid-19 di India, terutama di ibu kota New Delhi yang menjadi kota tuan rumah turnamen tersebut.
Melansir dari berbagai sumber, kasus Covid-19 di India sebenarnya sempat menurun sampai Maret 2021 kemarin.
Penurunan yang terjadi setelah vaksinasi yang dijalankan Pemerintah setempat itu rupanya justru membuat publik India terlena hingga mengabaikan protokol kesehatan.
Source | : | BWF,badmintalk |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |