Motor RC213V milik Pol Espargaro ternyata mengalami kerusakan pada rem belakang.
“Kami tidak tahu bagaimana dan mengapa masalah terjadi pada rem belakang,” kata Pol dilansir SportFEAT.com dari Speedweek.
Baca Juga: Lihat Marc Marquez Comeback Bikin Alex Marquez Dongkol hingga Mengumpat Kasar
“Sesuatu terjadi pada lap 2, tiba-tiba saya benar-benar kehilangan rem belakang.”
Sejauh ini Pol memang masih belum bisa beradaptasi dengan baik bersama Repsol Honda.
Dengan comebacknya Marc Marquez, Pol siap berguru meskipun dulu mereka sering bersaing untuk meraih gelar.
Kini Pol Espargaro membutuhkan bantuan Marc yang jauh lebih paham soal monster RC213V milik Repsol Honda itu.
“Di masa lalu kami telah memperjuangkan gelar di kategori yang lebih rendah, kami lebih muda, kami memiliki perbedaan,” tambah Pol dilansir SportFEAT.com dari Tutto Motori Web.
“Sekarang jelas bahwa kami harus memiliki persaingan kami, tapi mudah-mudahan suatu hari kami bisa memiliki ketegangan di pit untuk bertarung memperebutkan sebuah balapan,”
"Tapi saya pikir saat ini saya membutuhkan dia lebih dari dia membutuhkan saya, karena pertanyaan yang jelas tentang pengalaman dan bagaimana belajar mengendarai motor ini."
Source | : | Speedweek.com,Tutto Motori Web |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |