SportFEAT.com – Rookie ganas tumbang, Ducati masih punya tiga jagoan andalan di MotoGP 2021.
Tim Ducati Corse belum pernah memenangkan gelar juara dunia di kelas MotoGP sejak 2007.
Gelar tersebut berhasil diraih oleh pembalap Australia, Casey Stoner.
Musim ini menjadi peluang besar bagi tim asal Italia itu untuk kembali merebut gelar setelah puasa selama 14 tahun.
Baca Juga: Performa di MotoGP 2021 Anjlok, sang Juara Dunia Kambinghitamkan Jadwal
Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti menyebut setidaknya memiliki tiga jagoan balap yang layak diperhitungkan untuk meraih gelar juara MotoGP 2021.
Mereka adalah Jack Miller, Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo, dan Johann Zarco dari tim Pramac Racing.
Nama Jorge Martin dari tim Pramac Racing juga sempat menjadi kejutan di awal musim ini.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |