“Inilah yang terjadi, ketika Anda mengubah tim Anda, tinggalkan mitra sparing yang menjadikan Anda juara dan berdebat dengan anak-anak kecil, jauh dari kenyataan,” cuit Khabib Nurmagomedov pasca-UFC 257 dilansir SportFEAT.com dari Sportskeeda.
Seakan tak peduli dengan pesan Khabib, kini McGregor malah terlihat berlatih dengan petarung yang tak jelas asal usulnya.
Baca Juga: Rebutan Gelar ‘Nelayan Terbaik’, Conor McGregor Disindir Menohok Khabib Nurmagomedov
Ramston Rodrigues memang memilik fisik besar seperti monster, tapi sepak terjangnya di MMA tidak ditemukan.
Berdasarkan Sportskeeda.com, Ramston tidak memiliki catatan apapun dalam arena oktagon maupun pertarungan lainnya.
Tentu saja ini akan menjadi blunder bagi McGregor yang mungkin saja bisa kalah untuk kedua kalinya dalam laga trilogi melawan Poirier.
Baca Juga: Nganggur Sejak Dihancurkan Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje Incar Mantan Raja Kelas Bulu UFC
Mengingat Dustin Poirier lebih serius berlatih dengan Brian Shaw seseorang yang meraih gelar Orang Terkuat di Bumi sebanyak empat kali.
Di sisi lain, McGregor justru menyebut Ramston Rodrigues adalah calon juara kelas berat selanjutnya dari India yang baru akan memulai karier profesionalnya.
“Berlatih dengan juara kelas berat India selanjutnya, Ramston Rodrigues," tulis McGregor dalam Instagram pribadinya.
Source | : | sportskeeda.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |