“Kami paksa main di pola kami terutama no lobnya. Paksa adu depan dan jangan sampai mati sendiri."
"Di poin kritis, saya dan partner terus komunikasi biar tetap ada di pola yg sama. Saling menyemangati juga. Nekat dan yakin saja. Puji Tuhan masih diberi kemenangan," tambah Angel.
Sukses mengukir debut manis di babak pertama, perjuangan Yusuf/Angel berlanjut ke babak kedua Spain Masters 2021.
Baca Juga: Jadwal Spain Masters 2021 - Diwarnai Perang Saudara, 14 Wakil Indonesia Mentas di Hari Ketiga!
Di babak 16 besar, Yusuf/Angel akan kembali menghadapi wakil Skotlandia, Adam Hall/Julie Macpherson yang merupakan unggulan keempat.
Yusuf/Angel pun sudah menyiapkan beberapa strategi untuk kembali menumbangkan pasangan Skotlandia demi tembus ke babak perempat final Spain Master 2021.
"Untuk besok (red: hari ini) harus lebih yakin dan lebih percaya diri mainnya. Komunikasinya juga harus lebih baik lagi. Kalau dari kemistri di lapangan kami merasa sudah lumayan karena persiapan juga sudah lama," ujar Angel.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2021 - Rinov/Pitha Jadi Wakil Ganda Campuran Pertama di Babak Kedua
"Harapan saya di turnamen ini bisa terus main maksimal, kalau bisa menang itu rezeki," pungkas Yusuf.
Yusuf/Angel akan menghadapi Adam Hall/Julie Macpherson di babak kedua Spain Master 2021 pada Kamis (20/5/2021) sekitar pukul 21.45 WIB nanti.
View this post on Instagram
Source | : | Badminton Indonesia |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |