SportFEAT.com - Hubungan Andrea Dovizioso dengan tim Aprilia tampaknya semakin langgeng setelah kedua belah pihak menyepakati kerja sama yang masih terus berlanjut di MotoGP 2021.
Status Andrea Dovizioso mengambil cuti panjang tampaknya tidak akan benar-benar terwujud.
Mantan pembalap Ducati itu kini semakin disibukkan dengan jadwal padat sebagai pembalap penguji Aprilia.
Sejak bulan lalu, Andrea Dovizioso sudah bekerja untuk Aprilia di tes Jerez.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2021 - Buat Pemain Unggulan Kehabisan Bensin, Putri KW Melesat ke Semifinal
Kedua belah pihak mengatakan bahwa kerja sama mereka hanya bersifat sementara dan bukan kontrak jangka panjang.
Namun gelagat Aprilia yang semakin lengket dan tak mau melepas Andrea Dovizioso semakin memicu spekulasi-spekulasi lain.
Dikutip Sportfeat dari Autosport, Andrea Dovizioso bahkan telah memastikan bahwa ia meneruskan kerja sama bersama Aprilia sebagai pembalap penguji.
Meski belum ada diskusi lanjut tentang nasibnya di masa depan, Aprilia telah mengonfirmasi bahwa tim pabrikan Italia itu masih akan menggunakan jasa Dovizioso di beberapa rangkaian tes MotoGP di musim ini.
"Saya senang Aprilia Racing meminta saya untuk melanjutkan kerja sama ini dan membuat saya bisa berkontribusi dalam pengembangan motor mereka," ungkap Andrea Dovizioso.
"Saya pikir ini akan menjadi langkah yang sama-sama menguntungkan bagi kami semua."
"Saya bisa tetap merasakan naik motor MotoGP untuk mengantisipasi comeback saya di MotoGP 2022, sedangkan Aprilia bisa mendapatkan informasi penting dari tes bersama saya," kata dia lagi.
"Untuk alasan inilah, kami akhirnya sepakat akan menggelar beberapa tes privat lagi.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2021 - Drama Dirugikan Wasit, Leo/Daniel Kandas di Tangan Pasangan Gado-gado
Kelanjutan kerja sama Andrea Dovizioso dengan Aprilia semakin memancing spekulasi bahwa ada kemungkinan Aprilia tengah berusaha menggaet Dovizioso sebagai pembalap regulernya di MotoGP 2022.
Direktur Teknis Aprilia, Roberto Albesiano mengungkap bahwa mereka sangat terbantu dengan kehadiran Dovizioso.
"Sekarang dengan bekerja sama dengan Andrea Dovizioso ini akan jadi kesempatan yang bagus dan bisa mengembangkan tim kami," kata Albesiano.
"Di dua tes kami telah menemukan banyak masalah yang sekarang dapat kami bahas lebih dalam bersama-sama."
"Kami berusaha mendapatkan kinerja terbadik dari proyek kami yang masih seumur jagung," kata Albesiano.
Sebelumnya Andrea Dovizioso santer dirumorkan bisa saja merapat ke Aprilia sebagai pembalap reguler mereka di MotoGP 2022.
Namun Aprilia sendiri saat ini tengah mengincar pembalap muda dari Moto2, Raul Fernandez dan Fabio Di Giannantonio.
Baca Juga: Aleix Espargaro Sadar Umur Sudah Tua, Aprilia Mulai Cari Penerus, 2 Nama Jadi Incaran!
Source | : | Autosport |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |