Tak berhenti disitu, Egy mampu menjadi kreator gol kedua timnas dengan memberikan umpan kepada Adam Alis pada menit ke-64.
Peran Egy Maulana Vikri yang gemilang bersama timnas Indonesia menjadi hal yang patut diapresiasi.
Baca Juga: Karier Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk Buntu, Kata Pelatih Karena Masalah Ini
Pasalnya, Egy sempat gagal menunjukkan permain terbaiknya saat berada di timnya yakni Lechia Gdansk.
Egy yang sudah tiga musim mentas di Liga Polandia itu tak kunjung menembus tim utama Lechia Gdansk.
Pemain kelahiran Medan itu bahkan belum memberikan satupun gol maupun asis bagi tim bercorak khas hijau putih itu.
Baca Juga: Sudah 2,5 Tahun di Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri Justru Dipuji Sebagai Pebulu Tangkis Terbaik
Egy pun sempat mendapat kritikan pedas dari sang pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec.
"Kebijakan klub adalah memantau pemain muda yang memiliki bakat," ucap Stokowiec dalam Sportowe Fakty dilansi SportFEAT.com dari Bolanas.com
"Di posisi Exon (Kryeziu) saja sudah banyak pemain muda yang bagus, dia mempunyai skill, dan dia akan bersama tim di masa persiapan," tambahnya.
Stokowiec mengaku Egy sulit bersaing karena fisiknya yang kurang mumpuni dibanding pemain lain.
Source | : | Sportowe Fakty,bolanas |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |