Tak hanya itu, pembalap legendaris Alex Criville pun ikut angkat suara terkait keganasan para rider skuad Borgo Panigale musim ini.
Eks juara dunia kelas 500cc itu ternyata telah mempunyai jagoan dari Ducati yang berpotensi keluar sebagai jawara musim ini.
Menurut Criville, Francesco Bagnaia merupakan pembalap Ducati yang paling berpeluang memenangi gelar juara dunia MotoGP 2021.
Baca Juga: Jalani Balapan Kandang, Pewaris Casey Stoner Incar Hattrick di MotoGP Italia 2021
"Pembalap paling konsisten adalah Pecco Bagnaia, yang selalu tahu bagaimana caranya naik podium," kata Criville, dikutip SportFeat.com dari Sport.es.
"Jack Miller, rekan setimnya, adalah pembalap yang lebih eksplosif dan, pada saat tertentu, selalu penting untuk meraih kemenangan dan memberikan segalanya.
Selain duo Ducati Lenovo Team, mantan pembalap Honda ini juga menyebut Johann Zarco bisa membuat kejutan pada musim ini.
"Waspada juga terhadap Johann Zarco, yang merupakan pilot veteran," ungkap Criville lagi.
"Orang Prancis sangat menyukai motor ini dan jelas dia bisa bercita-cita untuk apa saja," tuturnya menambahkan.
Source | : | sport.es |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |