“Saya lebih lembut dan baru tancap gas. Di Barcelona saya ingin memiliki kecepatan lebih di tikungan,” ucap Jack Miller.
“Biasanya kecepatan menikung saya menjadi masalah bagi saya.”
“Tapi di Barcelona sepertinya sudah bekerja dengan baik,” sambung pewaris Casey Stoner itu.
Baca Juga: Pengembangan Motor Melenceng, Joan Mir Frustrasi Suzuki Ecstar Ditinggal Davide Brivio
Selain mengamati gaya balap Zarco, Jack Miller juga mengamati gaya balap pembalap lain, yakni Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).
Miller mengaku memang sering mengekor Quartararo, akan tetapi gaya pembalap Prancis itu cukup sulit untuk ditiru.
“Sekarang gaya mengemudi saya mirip dengan pembalap lain. Anda menggunakan poros depan lebih banyak dan memberi lebih banyak tekanan pada ban depan," kata Miller.
“Dengan Yamaha Anda juga bisa cukup cepat jika tidak merasakan ban depan. Tidak secepat Fabio, karena saya tidak bisa melakukannya," pungkasnya.
View this post on Instagram
Source | : | Tutto Motori Web |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |