Maverick Vinales pun merasa senang dengan pencapaiannyaselama unjuk gigi di Assen.
"Kami bekerja keras sejak FP1 dan ada grip yang bagus di motor, jadi saya bisa kompetitif dan cepat. Secara keseluruhan, akhir pekan ini bagus," kata Vinales.
"Saya sangat senang, jujur. Sepedanya bekerja dengan fantastis. Saya sangat senang dengan semua pekerjaan yang kami lakukan selama akhir pekan," lanjutnya, seperti dikutip Sportfeat dari laman Yamaha.
Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Ternyata Ini Strategi yang Disiapkan Valentino Rossi demi Tampil Ganas
Berbekal pencapaian apik dalam dua hari terakhir, rider berjulukan Top Gun itu optimistis naik podium kemenangan MotoGP Belanda 2021.
"Dalam tiga latihan pertama saya adalah yang pertama, dan saya pikir besok kami akan memiliki peluang bagus untuk memperebutkan podium," ujar Vinales.
Jika berhasil memenangi ajang MotoGP Belanda 2021, Vinales akan mengulangi pencapaian di seri pembuka MotoGP Qatar 2021.
Saat itu, ayah satu anak tersebut berhasil menjadi pemenang mengalahkan Johann Zarco dan Francesco Bagnaia.
Source | : | Yamahamotogp.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |