SportFEAT.com – Legenda WSBK, Neil Hodgson menyebut kepindahan Maverick Vinales ke Aprilia ibarat Cristiano gabung klub Wigan Athletic.
Legenda World Superbike (WSBK), Neil Hodgson buka suara soal isu kepindahan Maverick Vinales ke tim Aprilia.
Kerjasama antara Vinales dan Yamaha resmi berakhir pada akhir MotoGP 2021 nanti.
Yamaha melalui laman resminya mengonfirmasi kabar perpisahan tersebut pada Senin (28/6/2021).
Baca Juga: Dampak Maverick Vinales Tinggalkan Yamaha, Susunan Pembalap MotoGP 2022 Makin Keruh
Pembalap berjuluk Top Gun itu memilih untuk memutuskan kontrak setahun lebih cepat yang sebenarnya masih tersisa hingga akhir 2022 mendatang.
Pembalap Spanyol itu merasa tak betah dan sudah tak bahagia menjadi alasan Vinales bercerai lebih cepat dengan Yamaha.
Vinales yang tak akan menjadi pembalap Monster Energy Yamaha pada MotoGP 2022 turut meramaikan bursa transfer pembalap.
Source | : | Tutto Motori Web |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |