Melalui laman resminya, Persib Bandung turut memperkenalkan Marc Klok sebagai pemain barunya.
“PT PERSIB Bandung Bermartabat dengan ini mengumumkan kesepakatan kontrak dengan Marc Anthony Klok berdurasi empat tahun,” tulis pernyataan tim dilansir SportFEAT.com dari Persib.co.id.
Baca Juga: Euro 2020 – Kualat dengan Coca-Cola, Cristiano Ronaldo Dihujani Lemparan Botol
“Pemain naturalisasi asal Belanda ini akan menjadi tambahan kekuatan bagi lini tengah Pangeran Biru di Liga 1 2021 nanti,” lanjut pernyataan tim.
Kedatangan Klok ke tim berjuluk Pangeran Biru tentu tak lepas dari campur tangan pelatih Persib Bandung yakni Robert Rene Alberts.
Klok sebelumnya pernah memiliki hubungan istimewa dengan Robert Alberts semasa di tim PSM Makassar.
Baca Juga: Curahan Hati Marc Klok setelah Resmi Hengkang dari Persija Jakarta
Tak cuma itu, kedatangan Klok membuat DNA Belanda semakin menguat dalam kubu tim Persib.
Selain sang pelatih sendiri, ada pemain naturalisasi Indonesia lainnya yang berdarah Belanda yakni Ezra Walian.
Ditambah, ada dua pemain asing berkebangsaan Belanda lainnya yakni Nick Kuipers dan Geoffrey Castillion.
Source | : | Persib.co.id |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |