Ia sempat berpikir menggunakan nomor 21, akan tetapi angka tersebut sudah mempunyai tuan yakni Franco Morbidelli yang kebetulan masih awet dipakai hingga saat ini.
"Kemudian di Team Sky saya memilih 21 dan memenangkan beberapa balapan pertama di sana. Di Moto2 (nomor) itu Morbidelli dan di 21 itu, sementara di 41 itu Binder," tutur Bagnaia.
Ia sempat berniat menggunakan nomor 42, namun sialnya dipakai Alex Rins (Suzuki Ecstar).
Walhasil ia memilh untuk menggunakan nomor 63.
"Jadi saya ambil 42, itu 21 + 21. Di MotoGP ada Rins jadi saya ambil 21 + 21 + 21, 63," cerita Bagnaia.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |