Rumor sebelumnya menguat antara VR46 atau Aprilia.
Namun belakangan tampaknya peluang Vinales gabung ke VR46 yang jadi tim satelit Ducati pada musim depan, perlahan mengecil.
Manajer tim Ducati, Davide Tardozzi secara tersirat tidak mengindikasikan bahwa mereka bisa menerima Vinales.
Baca Juga: Petinggi Aprilia Blak-blakan Ingin Datangkan Maverick Vinales, tapi...
"Saya ikut sedih Maverick membuat pilihan itu (pisah dengan Yamaha), dia pasti memiliki alasannya," kata Davide Tardozzi dikutip Sportfeat dari Corse di Moto.
"Saat ini kami sangat senang dengan Pecco (Francesco Bagnaia, red) dan Jack (Miller) serta pembalap lain yang kami miliki," tegas Tardozzi.
Tardozzi malah membuat spekulasi Vinales dan Aprilia dekat semakin kuat.
Source | : | Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |