SportFEAT.COM - Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, meminta anak asuhnya mewaspadai pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-lin di Olimpiade Tokyo 2020.
Tim bulu tangkis Indonesia mengirimkan tujuh wakil terbaiknya untuk ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Tunggal putra dan ganda putra menjadi sektor terbanyak yang mengirimkan duta, masing-masing berkekuatan dua wakil.
Sektor ganda putra sendiri bakal diwakili oleh duo pasangan terbaik dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Akhirnya Terungkap Kelemahan Terbesar Kento Momota
Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi atau akrab disapa Herry IP, optimistis anak asuhnya tampil maksimal di Olimpiade Tokyo 2020.
"Kalau menurut saya, untuk event sebesar ini (Olimpiade), semuanya juga pasti mempersiapkannya semaksimal mungkin ya," ujar Herry, dikutip dari laman Djarumbadminton.
"Tapi memang, Olimpiade kali ini lain daripada yang lain, karena ada pandemi dan semuanya pasti sangat menjaga. Jadi musuhnya itu banyak, mulai diri sendiri, lawan dari negara lain dan virus ini tentunya. Dan itu dialami semua tim."
Source | : | djarumbadminton.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |