Shinichi Sahara terang-terangan mengaku bahwa Suzuki memang sulit bersaing karena kalah berkembang.
“Saya pikir kami tidak dapat mengeluarkan potensi performa maksimal kami. Kami memiliki beberapa situasi yang tidak menguntungkan dalam kualifikasi dan balapan,” ucap Shinichi Sahara.
Baca Juga: Cuma Dianggap Remeh, Jack Miller Siapkan Kejutan di Paruh Kedua MotoGP 2021
“Khususnya dengan (Alex) Rins, yang telah jatuh berkali-kali. Selain itu, saingan kami menjadi sangat kuat. Kami telah meningkat, tetapi persaingan telah berkembang pesat.
“Tidak mudah bagi kami untuk mempertahankan tingkat daya saing, jujur,” sambung pria Jepang itu.
Lebih lanjut, Shinichi tetap optimis bahwa Joan Mir mampu mempertahankan gelar juara dunia MotoGP 2021.
Baca Juga: Bos KTM Dibikin Pusing Tujuh Keliling oleh Pembalap Tertinggi di MotoGP 2021, Kenapa Nih?
Pentolan Suzuki itu bahkan tengah menyiapkan senjata baru agar tak kecolongan gelar.
“Joan memiliki konsistensi yang baik dan cepat. Dia memiliki beberapa situasi yang tidak menguntungkan di kualifikasi,” tutur Shinichi.
“Terkadang dia harus berjuang dengan kurangnya grip dan kami harus membuat kemajuan di area ini. Bagian-bagian baru akan membantu penampilannya,” lanjutnya.
Source | : | Tutto Motori Web |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |