SportFEAT.com – Manajer Yamaha Petronas SRT, Wilco Zeelenberg membeberkan masalah asli yang membuat Franco Morbidelli babak belur di MotoGP 2021.
MotoGP 2021 menjadi musim yang antiklimaks bagi Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT).
Musim lalu, Morbidelli tampil trengginas dengan menjadi runner-up MotoGP 2020.
Tapi, musim ini ia tampil babak belur dalam sembilan seri MotoGP 2021.
Baca Juga: Marc Marquez Mawas Diri, Sebut Si Iblis Sebagai Pembalap Paling Konsisten di MotoGP 2021
Meski berhasil meraih satu podium ketiga di Sirkuit Jerez, Morbidelli hanya mampu meraih 40 poin dan bertengger di posisi 13 klasemen sementara.
Performa melempem ini tak luput dari Yamaha yang tak memberikan jatah motor YZR-M1 terbaru kepada murid Valentino Rossi itu.
Selain itu, tim satelit Yamaha ini juga mengalami berbagai kendala yang belum pernah mereka hadapi sebelumnya.
Hal itu diakui oleh Manajer Yamaha Petronas SRT, Wilco Zeelenberg.
“Kami memiliki masalah bagian belakang yang tidak pernah kami alami tahun lalu,” ujar Wilco Zeelenberg dilansir SportFEAT.com dari Corsedimoto.com
Baca Juga: Johann Zarco Makin Sibuk! Ternyata Target Utamanya Asapi Fabio Quartararo di Sisa MotoGP 2021
“Kombinasi buruk antara sasis, ban, dan suspensi sulit dijelaskan,” sambung Zeelenberg.
Lebih lanjut, Zeelenberg mengatakan bahwa kompetisi kelas Grand Prix telah berkembang pesat dan sadar bahwa Morbidelli sulit bersaing dengan motor lawasnya.
“Juga harus dikatakan bahwa level kejuaraan bahkan lebih tinggi dari musim lalu,” jelas pria asal Belanda itu.
Baca Juga: Sosok Ini Bongkar Satu Hal yang Bikin Fabio Quartararo Mirip Marc Marquez
“Semua pembalap telah berkembang, begitu juga dengan semua motor,” sambung Zeelenberg.
Lebih jauh, Morbidelli memang sering mengeluh karena tak mendapatkan motor terbaru dari Yamaha di MotoGP 2021 ini.
Wilco Zeelenberg sendiri tak yakin bahwa nasib Morbidelli akan berbeda jika mendapat motor M1 terbaru dari Yamaha.
Pria 54 tahun itu menilai Morbidelli tak memiliki banyak waktu untuk beradaptasi jika menggunakan motor baru di MotoGP 2021 ini.
“Saya mengerti rasa frustrasi Franco, tetapi saya tidak yakin apakah dia lebih baik hari ini dengan motor yang sama dengan yang lain,” ujar Wilco Zeelenberg.
“Dia tidak akan punya waktu untuk melakukan banyak tes musim dingin ini. Dan saya tidak yakin dia akan merasa sangat nyaman,” pungkasnya.
Baca Juga: Susul 3 Seri Lainnya, MotoGP Thailand 2021 Resmi Dibatalkan Gara-gara Hal Ini
View this post on Instagram
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |