SportFEAT.com – Klub asal Liga 2, Persis Solo belum mampu menyelesaikan gaji Michelle Kuhnle padahal rajin memboyong pemain bintang dengan harga selangit.
Konflik antara Persis Solo dengan bekas karyawannya yakni Michelle Kuhnle semakin memanas.
Michelle Kuhnle sebelumnya didapuk sebagai Public Relation (Humas) di tim sepak bola milik Kaesang Pangarep.
Akan tetapi, kerjasama antara Persis Solo dengan gadis 17 tahun itu hanya berjalan selama tiga bulan.
Michelle mengaku dia di-PHK secara sepihak oleh Persis Solo.
Polemik ini sempat membuat dinas terkait ikut turun tangan agar masalah ini cepat selesai.
Michelle dan manajemen Persis Solo telah menjalani mediasi di Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnaker) Kota Surakarta, Jumat (23/7/2021).
Akan tetapi pertemuan yang berlangsung selama dua jam itu tak membuahkan hasil.
Selama proses mediasi, kuasa hukum Michelle, Muhammad Taufik, mempersoalkan sistem pembayaran gaji yang belum tertata dalam sistem yang terorganisir.
"Gaji Michelle selama ia bekerja dibayarkan melalui PT lain dan bukan melalui PT. Persis Solo Saestu," ujar Muhammad Taufik dilansir SportFEAT.com dari Tribunsolo.com.
Lebih lanjut, Taufik mengaku bahwa ini bukanlah semata persoalan nomina, namun sudah menyangkut harga diri kliennya.
"Karena selepas ini saya juga tidak mau kembali ke Persis," tutur Michelle Kuhnle.
Lebih jauh, dalam mediasi kemarin, kedua belah pihak setuju tak ada hubungan kerja lagi antara Michelle dan Persis Solo.
Namun, manajemen Persis ternyata belum menyepakati soal pembayaraan kerugian materiil.
Angka gugatan Michelle ini tak sebanding dengan citra Persis Solo yang menjelma menjadi salah satu klub kaya di Liga 2 Indonesia.
Ditambah Persis Solo sedang rajin menggelontorkan banyak uang untuk memboyong banyak pemain bintang dengan harga selangit.
Sebut saja, Alberto ‘Beto’ Goncalves, Fabiano Beltrame, Marinus Wanewar dan pemain bintang lainnya.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Ambisi Dua Perenang Muda Indonesia Pertajam Rekornas
Tapi menurut Taufik, manajemen Persis menolak membayar kompensasi 11 juta Rupiah yang diajukan oleh Michelle Kuhnle, atas kerugian material yang dideritanya.
Taufik yang belum puas pun masih menunggu proses hukum selanjutnya.
"Proses hukum akan berlanjut ke mediasi kedua di Disnaker Kota Surakarta. Agenda mediasi selanjutnya menunggu undangan terlebih dahulu dari Disnaker," ujar Taufik.
View this post on Instagram
Source | : | TribunSolo.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |