Untuk mensupport cedera agar tidak memburuk, Sayaka menggunakan penyangga lutut alias knee brace.
Beruntung keputusan Sayaka Hirota memaksakan diri tampil di Olimpiade Tokyo 2020 berjalan mulus setidaknya hingga pertandingan pembuka.
Di pertandingan pertama kemarin, Sabtu (24/7/2021), Yuki/Sayaka berhasil menumbangkan lawannya asal Inggris Chloe Birch/Lauren Smith.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Pesan Legenda Bulu Tangkis Malaysia yang Bikin Rival Ahsan/Hendra Trengginas
Ganda putri terbaik Jepang itu menang dua gim langsung atas Chloe/Lauren, 21-13, 21-14.
Meski begitu, Yuki/Sayaka harus lebih waspada di pertandingan kedua.
Sebab mereka akan bertemu salah satu rival berat mereka asal Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Sejauh ini, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota masih unggul head-to-head dari ganda putri terbaik Tanah Air tersebut dengan skor 8-2.
Source | : | Yahoo Japan |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |