Sementara itu, kemenangan sapu bersih juga didapat Ahsan/Hendra.
The Daddies berhasil menuntaskan laga dan memastikan diri menjadi juara Grup D ganda putra usai membekuk wakil Korea Selatan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae.
Ahsan/Hendra memenangi laga atas Choi/Seo lewat tiga gim.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Jumpa Wakil Israel, 2 Atlet Judo Ini Pilih Kibarkan Bendera Putih
Kemenangan itu juga memperbaiki rekor pertemuan Ahsan/Hendra dengan Choi/Seo menjadi lebih tipis, 2-3.
Adapun wakil Indonesia terakhir yang bermain hari ini, Marcus/Kevin terpaksa mengakui keunggulan lawannya, Lee Wang/Wang Chi-Lin.
Marcus/Kevin harus rela menelan kekalahan perdana mereka di Olimpiade Tokyo 2020 dari wakil Taiwan itu setelah bertarung dalam laga rubber game.
Sejak gim pertama dimulai, Lee/Wang memang tampil langsung agresif.
Mereka memang mengejar kemenangan demi memperpanjang nafas mereka di ajang empat tahunan ini.
Sedangkan Marcus/Kevin memang sudah berjuang habis-habisan, tetapi serangan mereka terus dimentahkan Lee/Wang.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |