SportFEAT.COM - Tunggal putri Taiwan Tai Tzu Ying, berpeluang menjadi satu-satunya pemain ranking satu dunia yang berpeluang meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Tunggal putri andalan Taiwan Tai Tzui Ying berhasil melangkahkan kakinya ke final Olimpiade Tokyo 2020.
Kepastian itu tak terlepas dari kemenangan yang diraihnya pada babak semifinal atas wakil India PV Sindhu.
Bertanding di Mushashino Forest Sport Plaza, Sabtu (31/7/2021), sang ratu bulu tangkis dunia itu menang dua gim langsung 21-18, 21-12.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Gagal Persembahkan Medali, Ahsan/Hendra Bakal Pensiun?
Di partai puncak, Tai Tzu Ying sudah ditunggu unggulan pertama asal China, Chen Yu Fei yang melaju ke final usai menumbangkan rekan senegaranya He Bing Jiao.
Keberhasilan Tai Tzu Ying ke final Olimpiade Tokyo 2020 ini ternyata berpeluang mengobati catatan buruk para pebulu tangkis terbaik dunia.
Bagaimana tidak, sepanjang gelaran Olimpiade Tokyo 2020, banyak pemain ranking teratas BWF gagal meraih medali bahkan ada yang tidak lolos babak penyisihan.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |