SportFEAT.COM - Pembalap legendaris Giacomo Agostini rupanya sudah memprediksi keputusan pensiun yang diambil Valentino Rossi.
Valentino Rossi telah memutuskan tidak melanjutkan kariernya sebagai pembalap mulai MotoGP 2022 mendatang.
Pria berusia 42 tahun itu lebih memilih untuk pensiun di akhir musim ini.
Kepastian itu didapat setelah Rossi menjalani sesi konferensi pers khusus jelang perlombaan MotoGP Styria 2021, Kamis (5/8/2021).
Pada kesempatan itu, Rossi menyampaikan bahwa Kejuaran Dunia MotoGP 2021 adalah kompetisi terakhir yang diikutinya.
"Saya mengatakan saya akan mengambil keputusan untuk tahun depan setelah liburan musim panas, dan saya memutuskan untuk berhenti pada akhir musim," kata Rossi.
"Sayangnya, ini akan menjadi setengah musim terakhir saya sebagai pembalap MotoGP," tandasnya.
Namun siapa sangka, keputusan pensiun yang diambil Rossi ini sudah diramalkan oleh satu sosok.
Ia adalah pembalap legendaris asal Italia Giacomo Agostini.
Rider tersukses sepanjang masa dengan torehan 15 gelar juara dunia itu, mengaku tak terkejut dengan kabar pensiunnya Rossi.
Agostini bahkan menyebut keputusan tersebut sudah dipikirkan pembalap berjulukan The Doctor beberapa hari sebelum pengumuman.
Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP, Begini Respon Dua Mantan Rival Bebuyutannya
"Saya sudah menyangka (Rossi pensiun), ketika mendengar tentang konferensi pers. Saya tahu dia akan pensiun," kata Agostini, dikutip Sportfeat dari GPOne.com.
"Saya tidak melihat dia emosional, sepertinya dia sudah memutuskan beberapa hari lalu dan sudah mengelola emosinya.
Lebih lanjut, pria berusia 79 tahun itu tak menampik bahwa pensiun adalah suatu keputusan yang sulit untuk setiap atlet tak terkecuali bagi seorang pembalap.
“Karena itu sulit, keputusan ini berat bagi atlet siapa pun. Tergantung pada kekhususan, hari itu akan datang cepat atau lambat, tapi pasti tiba bagi setiap orang," tutur Agostini.
“Saya yakin kalau dia akan berhenti, semakin waktu berlalu, kian buruk hasilnya. Begitulah bagi para olahragawan, kalau tidak, saya akan balapan sampai umur 80 tahun."
Valentino Rossi sendiri telah berkarier lebih dari 25 tahun sejak pertama kali mentas di kelas 125cc pada 1996 lalu.
Total, pembalap kelahiran Urbino itu sudah meraih sembilan titel juara dunia dengan rincian satu titel 125cc, satu gelar 250cc dan sisanya di kelas 500cc (sekarang MotoGP).
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |