"Padahal sebenarnya dia tidak terlalu membutuhkan hal itu karena dia kan sudah pensiun. Tetapi dia menjawab dengan tegas dan berkata ' Saya sudah di sini sekarang, setelah red flag, maka saya akan kembali ikut balapan kedua'," kata Beirer.
Dani Pedrosa sudah pensiun sejak 2018. Mulai 2019 ia menerima tawaran sebagai pembalap penguji KTM.
Kontribusinya di KTM begitu besar hingga berhasil mengantarkan motor pabrikan Austria itu menjadi motor kompetitif, dan akhirnya terlepas dari status tim konsesi.
Dani Pedrosa sendiri direncanakan masih akan comeback lagi pada seri MotoGP San Marino 2021 pada September mendatang.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |