SportFEAT.COM - Pebulu tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting, menceritakan pengalaman saat mentas di Olimpiade Tokyo 2020.
Anthony Sinisuka Ginting menjadi salah satu pebulu tangkis tunggal putra Indonesia yang tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
Ajang Olimpiade Tokyo 2020 juga menjadi ajang perdana yang diiktuti pria berusia 24 tahun itu.
Penampilan Anthony Ginting di turnamen multievent empat tahunan tersebut bisa dibilang cukup memuaskan.
Baca Juga: Eks Ganda Putra Nomor Satu Dunia Langsung Patok Target Tinggi usai Temukan Tandem Anyar
Anthony Ginting berhasil mengalahkan pemain-pemain top dunia, seperti Kanta Tsuneyama dan Anders Antonsen.
Akan tetapi, perjalanan pemain kelahiran Cimahi itu harus terhenti di babak semifinal usai ditumbangkan juara bertahan asal China, Chen Long.
Meski gagal di babak empat besar, Anthony Ginting bisa bernapas lega lantaran mampu mengalahkan Kevin Cordon dalam perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.
Source | : | badmintonindonesia.org |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |