SportFEAT.COM - Tim pabrikan Yamaha dikabarkan sudah ancang-ancang mencari pengganti Maverick Vinales untuk perlombaan MotoGP Inggris.
Maverick Vinales tengah menghadapi situasi pelik di Yamaha dalam beberapa waktu belakangan.
Perseteruan Vinales dengan Yamaha bermula sesaat setelah rider berjulukan Top Gun memutuskan hengkang.
Vinales saat itu memutuskan hengkang karena merasa "dianaktirikan" oleh pabrikan yang bermarkasi di Iwata, Jepang itu.
Baca Juga: MotoGP Austria 2021 – Gawat! Medan Kekuasaan Ducati Bikin Cedera Marc Marquez Makin Parah
Konflik itu merembet ke kerja sama antara tim balap Vinales, Vinales Racing Team dengan Yamaha yang juga menjadi kacau.
Tak berhenti disitu, Yamaha juga menuding Maverick Vinales sengaja melakukan sabotase motor YZR-M1 pada perlombaan MotoGP Styria 2021 akhir pekan lalu.
Walhasil, tim berlogo garpu tala itu menjatuhi skors kepada Vinales dan dipastikan tidak akan mengaspal pada MotoGP Austria 2021.
Source | : | Motorsport |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |