"Saya pun memilih hal yang mudah, yaitu mengikuti mereka, meskipun pada saat yang sama, saya berpikir, 'Apa yang kita lakukan?'," ucapnya menambahkan.
"Intinya, saya membuat keputusan dengan mempertimbangkan untuk menjaga peluang juara," timpal rekan setim Alex Rins itu.
Terlepas dari itu, Joan Mir menilai pencapaiannya di MotoGP Austria 2021 membuatnya semakin termotivasi memangkas jarak dengan Fabio Quartararo di tabel klasemen.
Baca Juga: MotoGP Austria 2021 - Kekuatan Valentino Rossi Tersibak Kala Hujan Turun, Sempat Lupa Umur
Joan Mir kini hanya terpaut 47 angka di belakang pembalap berjulukan El Diablo itu yang masih nyaman di puncak klasemen MotoGP 2021.
"Di sirkuit ini (Red Bull Ring), yang tidak terlalu cocok untuk Suzuki, kami tidak berhasil meraih cukup banyak poin," tutur Joan Mir.
"Tentu saja kami seharusnya bisa melakukannya lebih baik, namun kami bermain aman.
"Hasil pekan ini tak mengubah apapun, tetapi benar bahwa makin sedikit balapan yang tersisa. Tiga balapan selanjutnya akan sangat penting (untuk mengejar ketertinggalan)."
Tiga balapan yang dimaksud rider kelahiran Mallorca itu adalah MotoGP Inggris 2021, MotoGP Aragon 2021 dan MotoGP San Marino 2021.
Source | : | Motorsport |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |