Dalam sebuah interviu dengan BT Sport, pria berpaspor Inggris itu mengatakan Yamaha tengah menjalin komunikasi dengan pihak Jake Dixon.
“Kami belum punya rencana pasti sekarang,” kata Jarvis, seperti dikutip SportFeat dari the-race.com.
"Kami sedang berdiskusi, Jake baik-baik saja, dan mari kita lihat. Dia bisa menjadi salah satu pilihan," timpal Jarvis.
Selain Jake Dixon, Lin Jarvis tak menutup kemungkinan terkait peluang Darryn Binder bergabung ke Yamaha untuk MotoGP 2022.
Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Andrea Dovizioso Disebut Tak Cocok Bergabung dengan Aprilia
Jika benar bergabung, rider Afrika Selatan itu akan mengikuti jejak Jack Milller yang langsung promosi dari Moto3 ke MotoGP.
"Jelas, Darryn adalah salah satu opsi yang sedang dibicarakan, dan ada kandidat lain yang telah kami ajak bicara," tutur Jarvis lagi.
"Ini bukan prioritas nomor satu kami, tetapi saya pikir dalam waktu empat minggu itu akan ditentukan," tutup bos Yamaha itu.
Source | : | The-race.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |