Praveen/Melati lambat panas, mereka kalah lebih dulu di gim pertama dengan skor cukup telak.
Meski berhasil memaksa rubber game, pada akhirnya pasangan Juara Denmark Open 2019 itu takluk dari Hafiz/Gloria.
Hasil ini bisa menjadi rapor merah bagi Praveen/Melati jelang partisipasi mereka di Sudirman Cup 2021.
Pasalnya, Praveen/Melati bukan sekali ini kalah dalam simulasi yang digelar PBSI.
Sebelumnya, ganda campuran peringkat empat dunia itu juga menelan kekalahan pada simulasi Olimpiade Tokyo 2020.
Kala itu mereka kalah dari junior mereka sendiri, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dalam dua gim langsung.
Adapun di panggung Olimpiade Tokyo 2020 sesungguhnya, Praveen/Melati gagal melangkah lebih jauh usai tersingkir di babak perempat final.
Baca Juga: Usai Mundur dari PBSI, Richard Mainaky Masih Akan Mencari Bibit Berbakat di Indonesia Timur
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |