SportFEAT.com - Murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia sukses mencetak sejarah usai jadi juara MotoGP Aragon 2021. Ia juga berhasil mematahkan dominasi para pembalap Spanyol di sirkuit Aragon.
Francesco Bagnaia (Ducati) berhasil memetik kemenangan di MotoGP Aragon 2021, Minggu (12/9/2021).
Murid didikan Valentino Rossi di VR46 Academy itu berhasil mengasapi Marc Marquez (Repsol Honda) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) yang berurutan finis di posisi runner-up dan podium ketiga.
Kemenangan Francesco Bagnaia di MotoGP Aragon 2021 menjadi kemenangan super spesial bagi pembalap yang akrab disapa Pecco itu.
Pasalnya, Francesco Bagnaia akhirnya meraih gelar juara pertamanya di kelas MotoGP, sejak debut pada 2019 lalu.
"Perasaan saya campur aduk hari ini. Saya sangat senang, tim kami telah bekerja keras," ucap Francesco Bagnaia di Parc Ferme usai balapan.
"Sebelumnya kami selalu sangat dekat (dengan kemenangan), tapi ada saja masalah. Jadi gelar juara hari ini sangatlah berarti. Terima kasih untuk tim (Ducati), terima kasih untuk keluarga saya, untuk kekasih saya yang terus mendukung saya. Sulit rasanya berkata-kata," ucap Bagnaia lagi.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |